pemkab muba pemkab muba
Politik

Serap Aspirasi Masyarakat Anggota DPR RI Ryezki Aprilia Blusukan Ke Pelosok Desa

203
×

Serap Aspirasi Masyarakat Anggota DPR RI Ryezki Aprilia Blusukan Ke Pelosok Desa

Sebarkan artikel ini
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Komisi IV dari fraksi PDI Perjuangan Ryezki Aprilia melakukan blusukan guna mewadahi aspirasi masyarakat
pemkab muba pemkab muba

Beritamusi.co.id – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Komisi IV dari fraksi PDI Perjuangan Ryezki Aprilia melakukan blusukan guna mewadahi aspirasi masyarakat dari akar rumput.

Dalam kunjungan pada Sabtu (15/4/2023) di Desa Beliti Jaya Kecamatan Muara Kelingi Kabupaten Musi Rawas (Mura) wanita yang akrab di sapa Kiki tersebut
memberikan rangsangan semangat melalui apresiasi dan dukungan kepada masyarakat sekitar yang berlatang belakang petani dan pekebun.

“Bertemu langsung dengan masyarakat sudah menjadi kebiasaan saya sejak duduk sebagai anggota legislatif di senayan, setiap ada kegiatan reses ke daerah pemilihan, saya pasti turun langsung menemui masyarakat untuk mendengar dan melihat secara langsung apa yang menjadi kebutuhan masyarakat,”Paparnya.

Dirinya menjelaskan Komisi IV DPR RI memiliki mitra kerja diantaranya Pertanian,Kelautan dan Perikanan, serta Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

“Banyak program dan kebijakan dari pemerintah di lembaga mitra komisi IV yang bersentuhan langsung dengan kebutuhan masyarakat yang meski terealisasi,oleh karenanya melalui kunjungan seperti ini kami berharap bisa memfasilitasi masyarakat untuk memperoleh program yang telah di buat tersebut,” ungkapnya.

Lebih lanjut kiki mengatakan dirinya sebagai wakil rakyat tetap membuka diri untuk memfasilitasi aspirasi masyarakat yang tidak termasuk dalam kebijakan pada komisi IV

“Silahkan disampaikan apa yang menjadi kebutuhan dan keinginan masyarakat diluar kewenangan kami di komisi IV, nantinya tetap akan saya bantu memfasilitasi,” tegasnya

Dalam kesempatan tersebut salah seorang perwakilan petani mengaku berterimakasih dan mengaku bersyukur apanyang menjadi usulan dan aspirasi mereka sudah diperjuangkan dan dapat direalisasikan.

“Mewakili masyarakat yang telah menyampaikan usulan program di bidang perkebuanan kami mengucapkan terimakasih kepada Ibu Ryezki Aprilia atas fasilitasi yang di berikan sehingga saat ini program yang kami usulkan sudah dapat kami nikmati,dan mohon kedepannya usulan dan aspirasi selanjutnya untuk dibantu di fasilitasi kembali,”harapnya dengan nada sumringah

Sementara Camat Muara Kelingi Tri Retiyanto yang juga turut hadir dalam kegiatan tersebut mengaku mengapresiasi upaya yang telah dilakukan Ryezki Aprilia dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat.

“Tentunya banyak program pemerintah pusat yang tidak dapat secara maksimal kami fasilitasi,namun melalui Ibu Ryezki Aprilia kami yakin program tersebut dapat bisa di realisasikan,mengingat beliu memiliki koneksi langsung kepada pemerintah pusat,”Pungkasnya (Musyanto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *