pemkab muba pemkab muba
Palembang

Hadapi Tahapan Pemilu 2024, KPU dan Polrestabes Palembang Lakukan Audiensi

252
×

Hadapi Tahapan Pemilu 2024, KPU dan Polrestabes Palembang Lakukan Audiensi

Sebarkan artikel ini
IMG-20220609-WA0009
pemkab muba pemkab muba

PALEMBANG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palembang melaksanakan audiensi dengan Kapolrestabes Kota Palembang Kombes Pol Mokhamad Ngajib di Mapolrestabes Palembang, Rabu (8/6/2022).

Dalam audiensi tersebut, Ketua KPU Kota Palembang Syawaludin mengatakan, selain bersilaturahmi, kunjungan tersebut juga terkait persiapan menghadapi tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024.

“Ini juga bagian dari koordinasi persiapan tahapan pemilu 2024 akan datang,” kata Syawaludin yang didamping empat komisioner lainnya.

Mokhamad Ngajib juga menambahkan jika hubungan dua lembaga ini tidak hanya sebatas koordinasi dan komunikasi saja.

“Kepolisian dan KPU juga harus berkolaborasi sehingga kerja-kerja bersama dalam menghadapi Tahapan Pemilu 2024 ke depan bisa lebih baik,” kata dia.

Audiensi yang dimulai Pukul 10.00 WIB itu berlangsung hangat. Bertempat di ruang Rapat Kapolres Kota Palembang, diskusi berlangsung sekitar lebih dari satu jam.

Seperti diketahui, Tahapan Pemilu 2024 akan digaungkan secara resmi pada Selasa, 14 Juni 2022 nanti. Ada pun Pemilu 2024 akan dilaksanakan pada 14 Februari 2024.

Peresmian Tahapan Pemilu yang akan digelar oleh KPU RI itu rencananya akan dihadiri langsung oleh Presiden Joko Widodo. (Romi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *