pemkab muba pemkab muba
Olahraga

Managemen SFC Akan Pastikan Kompetisi dengan PT LIB Sebelum Panggil Pemain

133
×

Managemen SFC Akan Pastikan Kompetisi dengan PT LIB Sebelum Panggil Pemain

Sebarkan artikel ini
Manajemen Sriwijaya FC (SFC) bakal melakukan komunikasi terlebih dahulu dengan PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebelum memanggil semua pemain
pemkab muba pemkab muba

Beritamusi.co.id – Usai terhentinya Liga 2 Indonesia yang di akibatkan Tragedi Stadion Kanjuruhan pada waktu lalu. PT Liga Indonesia Baru (LIB) mulai membuat susunan jadwal pertandingan lanjutan untuk Liga 2 Indonesia Lagi.

Untuk itu Manajemen Sriwijaya FC (SFC) bakal melakukan komunikasi terlebih dahulu dengan PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebelum memanggil semua pemain kembali berlatih di Palembang.

“Komunikasi ini akan membahas bagaimana sistem yang akan diberlakukan termasuk teknis penonton apakah dilakukan juga larangan penonton,” kata Sekretaris PT
Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) sebagai pengelola SFC Faisal Mursyid.

Menurutnya semua klub Liga 2 berkeinginan untuk berkomunikasi dahulu dengan PT LIB terkait kepastian pelaksanaan kompetisi. Meski kelanjutan Liga 1 sudah berlangsung.

“Kita ini bagaimana ke depannya, seperti apa yang sudah dilaksanakan pada saat awal Liga 1. Ada pertemuan meeting antara klub-klub dengan PT LIB,” terangnya.

Faisal menyampaikan, skuad Laskar Wong Kito akan memerhatikan informasi kongkrit dari surat atau hal yang bersifat tertulis dari pihak Liga dan PT LIB terkait kapan sebenarnya Liga 2 kembali dimulai.

“Karena mungkin hampir seluruh klub liga 2 ini sekarang sedang latihan masing-masing di tempat pemain. Mereka juga ingin kejelasan sejauh mana Liga 2 ini,” jelasnya.

Selain kejelasan jadwal, klub-klub Liga 2 juga membutuhkan kepastian sistem berlaku. Seperti apakah teknis akan sama dengan Liga 1 atau sama dengan sistem yang sudah berjalan home and away.

“Karena kita ketahui bahwa tidak semua stadion Liga 2 ini memenuhi persyaratan kelayakan keselamatan penonton,” sambungnya.

Faisal mengaku tim berusaha selalu optimis dengan pelaksanaan kompetisi lanjutan Liga 2. Namun di satu sisi klub harus menerima informasi yang kongkrit terkait keberlangsungan pertandingan.

“Kami berupaya berkomunikasi dengan teman-teman klub di Sumatera dan di Jawa, soal kongkritnya kapan Liga 2 ini dilaksanakan,”

Kemudian tujuan berkomunikasi dengan PT LIB adalah untuk memastikan sistem yang diterapkan. Sebab dari surat terakhir tim hanya menerima sosialisasi peraturan kepolisian yang terbaru.

“Setelah itu masalah stadion, kita masih memakai stadion yang lama stadion atletik dalam JSC Palembang. Informasi sampai sebatas itu saja,” pungkasnya. (Ines)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *