pemkab muba pemkab muba pemkab muba
Politik

Ratusan Peserta Hadiri TOP PKS Palembang

34
×

Ratusan Peserta Hadiri TOP PKS Palembang

Sebarkan artikel ini
IMG-20191130-WA0059
pemkab muba

Palembang | DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Palembang adakan acara Training Orientasi Partai (TOP), guna menjaring masyarakat yang akan bergabung dengan partai berlogo bulan dan padi tersebut.

Hadir dalam acara yang dilaksanakan di Hotel Fave Palembang, Sabtu (30/11), itu adalah, Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera, KH Imam Mansyur, pengurus DPW PKS Sumsel, pengurus DPD PKS Palembang, anggota DPRD Palembang Fraksi PKS M Ridwan Saiman, M Hibbani, Subagio Rahmad Sentosa, Idrus Rofiq, Yulfa Cindosari, Habib Mahdi Bin Muhammad Bin Shihab dan tokoh agama dan tokoh massyarakat lainnya.

Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera, saat menyampaikan materi pengkaderan, mengatakan, TOP yang dilakukan PKS dilaksanakan secara meraton diseluruh wilayah Indonesia. Termasuk Palembang.

“Alhamdulillah setiap acara yang kita adakan semangat masyarakat selalu antusias. Ini merupakan bukti bahwa PKS ada dihati rakyat. Selama ini kita sudah berbuat untuk rakyat, insyallah kita akan selalu ada di hati rakyat,” kata pria yang menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi II DPR RI ini.

Ketua Fraksi DPRD Palembang, M Hibbani mengatakan, masyarakat sangat antusias, hal itu bisa dilihat dari banyaknya masyarakat yang hadir dalam acara, baik kaum milineal, ibu-ibu dan masyarakat lainnya.

“Alhamdulillah antusias masyarakat sangat baik, hal itu dilihat banyaknya yang hadir. Mudah-mudahan masyarakat semakin banyak bergabung dengan PKS, artinya perjuangan selama ini diterima rakyat,” ujarnya.

Ketua panitia TOP DPD PKS Palembang, Wahyudi mengatakan, acara training orientasi partai PKS bertujuan untuk merekrut kader PKS baru, khususnya dikota Palambang.

Acara ini, melebihi ekspektasi, karena dari target 350 peserta yang hadir 500 orang lebih.

“Ini cara PKS memperkenalkan diri kepada masyarakat. Bagi masyarakat yang ingin bergabung silahkan daftar melalui online dengan mendaftar klik: http://bit.ly/top_pks, apabila website terkendala bisa hubungi di nomor 08117112255,” pungkasnya.(Alam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *