pemkab muba pemkab muba pemkab muba
Agri Farming

Curah Hujan Rendah, Permintaan Benih Ikan di BBI Bangka Turun

72
×

Curah Hujan Rendah, Permintaan Benih Ikan di BBI Bangka Turun

Sebarkan artikel ini
IMG-20210614-WA0032
pemkab muba

SUNGAILIAT – Permintaan benih ikan di Balai Benih Ikan Dinas Perikanan Kabupaten Bangka menurun. Tidak hanya jenis ikan seperti Nila, permintaan turun juga untuk benih ikan Lele, Patin sampai ikan emas.

“Kalau sebab menurun lebih disebabkan karena rendahnya curah hujan saat ini,” kata Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Balai Benih Ikan (BBI) Dinas Perikanan Kabupaten Bangka, Sujono.

Dalam kondisi normal atau curah hujan stabil dikatakan Sujono, permintaan benih ikan nila mampu mencapai 20.000 ekor sementara saat ini hanya lebih kurang 15.000 ekor.

Diakui dia, BBI menyediakan bibit ikan dengan harga bervariasi. Mulai dari Rp150 sampai Rp2500 per ekor. “Biasa kalau ada petani yang membutuhkan benih sementara tidak tersedia di BBI, kami sarankan untuk membeli di UPR yang tersedia stok benih sesuai permintaan petani tambak,” katanya.

Sujono berkeyakinan permintaan kebutuhan benih ikan air tawar akan kembali normal kembali pada saat curah hujan stabil karena sebagian petani sudaha ada yang memesan benih ikan.

Pihaknya menargetkan penjualan benih ikan air tawar selama 2021 kepada petani mencapai 370 ribu ekor. Target penjualan tersebut mengalami peningkatan dibanding dengan realisasi penjualan benih ikan air tawar 2020 sebanyak 367.803 ekor.

“Realisasi pendapatan dari penjualan target benih tahun 2020 senilai Rp85 juta yang akan dimasukkan dalam pos pendapatan asli daerah,” jelasnya.(Doni)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *