pemkab muba pemkab muba
Ekonomi & Bisnis

Tim Fisip UIN Raden Fatah Serahkan Hasil Kajian Dasar Akademik CDP Kikim Area

172
×

Tim Fisip UIN Raden Fatah Serahkan Hasil Kajian Dasar Akademik CDP Kikim Area

Sebarkan artikel ini
Tim Fisip Bersama Sekda Kabupaten Lahat dan FKMKA
pemkab muba pemkab muba
Bertempat di ruang Sekretaris Daerah Kabupaten Lahat, Ketua Tim Kajian Dasar Akademis Daerah Persiapan Kabupaten Kikim Area Dr. Yenrizal, M.Si bersama anggota tim Ainur Ropik, M.Si dan Yulion Zalpa menyerahkan dokumen Laporan akhir kepada pihak Pemerintah Kabupaten Lahat Sumatera Selatan. Dokumen Kajian Dasar akademik ini diterima langsung  oleh Sekretaris Daerah Kabupaten lahat Chandra, SH. MM. (16/08/2022).
 
Proses penyusunan kajian dasar akademis ini telah dilaksanakan selama 90 hari, mulai dari pencarian data, verifikasi dan penyusunan. ” Setelah melalui proses sesuai dengan ketentuan aturan yang berlaku, kami tim dari Fisip Universitas Islam Negeri Raden Fatah telah menyelesaikan kajian dasar akademis. Kesimpulan dari kajian ini, Calon Daerah Persiapan Kabupaten Kikim Area dinilai sangat mampu untuk menjadi Daerah Persiapan”. Ujar Yenrizal.
 
Acara penyerahan ini juga dihadiri oleh Asisten 1 Pemerintah Kabupaten Lahat, Rudi Tamrin, SH, MM, Kepala Bagian Tata Pemerintahan Syamsul Bahri M.Si beserta Staff Henda Syahril, Anggota DPRD Kabupaten Lahat sekaligus ketua Forum Komunikasi Masyarakat Kikim Area Chazali Hanan, SH beserta pengurus H. Marliansyah, M.Si.
 
Sekda Kabupaten Lahat mengucapakan terima kasih kepada pihak Fisip UIN Raden Fatah Palembang yang telah bekerjasama menyelesaikan kegiatan ini, “semoga hasil kajian ini memberikan manfaat bagi semua pihak”, ujarnya.
 
Sebagai penerima manfaat dari kegiatan ini, Ketua Forum komunikasi Masyarakat Kikim Area Chazali Hanan menyatakan sangat senang dengan hasil kajian yang dilakukan oleh pihak Fisip UIN Raden Fatah. ” Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Tim, kami sangat puas dengan hasil ini, semoga tujuan yang telah direncanakan untuk menjadikan Kikim Area sebagai calon Daerah Persiapan dapat tercapai,” ujar Chazali.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *