pemkab muba pemkab muba
Lahat

Lahat Kalahkan Banyuasin 3-2

288
×

Lahat Kalahkan Banyuasin 3-2

Sebarkan artikel ini
pemkab muba pemkab muba

Lahat – Atlet Cabang Olahraga (Cabor) Sepakbola Kabupaten Lahat, sukses meraih kemenangan perdana. Bermain di Lapangan Gelora Serame Lahat, Jumat (15/9/2023) tim kesebelasan Lahat berhasil mengalahkan Kesebelasan Kabupaten Banyuasin dengan skor 3-2 untuk kemenangan Lahat.

Pantauan media ini, dimenit awal pertandingan kedua kesebelasan bermain sengit dengan berbagi serangan. Namun, terus diserang Lahat dengan kemampuan menyusun serangan tim sepakbola Banyuasin kewalahan meladeni gaya permainan. hingga akhirnya tercipta Gol pertama untuk Kabupaten Lahat yang bertahan hingga menit 30. Namun tak mau mengalah begitu saja, dengan berbalik menyerang akhirnya mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Sayangnya, sebelum wasit meniup peluit akhir babak pertama, kesebelasan Lahat kembali berhasil memcetak gol sehingga mengubah papan skor menjadi 2-1. Memasuki pada babak kedua, Banyuasin yang merasa tertinggal terus menekan tim tuan rumah, berawal dari kesalahan pemain belakang, lawan pun berhasil memanfaatkannya dengan mencetak gol sehingga kedudukan sama kuat 2-2. Beruntung bagi Lahat, diakhir babak kedua berhasil menambah gol sehingga kedudukan menjadi 3-2.

Bupati Lahat, H Cik Ujang SH didampingi Wabup, H Haryanto SE MM MBA yang menyaksikan pertandingan mengungkapkan kegembiraanya atas kemenangan tuan rumah tersebut. Tak hanya itu, kemenangan perdana tersebut bisa menjadi modal bagi kesebelasan Lahat untuk menjngkatka motivasi.

“Gaya permainan yang ditampilkan tuan rumah sangat indah dan bervariasi sekali. Kalau permainan diatas lapangan seperti ini terus dan konsisten. Insyaa Allah, kesebelasan Lahat dapat dengan mudah melenggang hingga babak final dan merebut medali emas,”ujarnya.

Sementara itu, update sementara pencapaian hasil Porprov Sumsel dikabupaten Lahat, Kabupaten Lahat berada diperingkat kedua dengan meraih empat medali emas. Sementara kabupaten Musi Banyuasin bertengger dipuncak klasemen dengan perolehan lima medali emas.  (Sfr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *