pemkab muba
Berita Daerah

Kurangi Angka Kriminalitas, Bupati dan Polres OKU Tinjau Posko Siskamling

138
×

Kurangi Angka Kriminalitas, Bupati dan Polres OKU Tinjau Posko Siskamling

Sebarkan artikel ini
Kurangi Angka Kriminalitas, Bupati dan Polres OKU Tinjau Posko Siskamling
pemkab muba pemkab muba

Beritamusi.co.id – Guna mengurangi angka kriminalitas di wilayah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Pj Bupati bersama Kapolres dan Forkompinda Kabupaten OKU meninjau langsung siskamling yang telah dibentuk oleh masyarakat wilayah kecamatan Baturaja Barat dan Kecamatan Baturaja Timur kabupaten OKU.

Dalam kegiatan meninjau siskamling ini dikomandoi langsung Pejabat (Pj) Bupati OKU H Teddy Maelwansyah, yang didampingi Kapolres OKU AKBP Danu Agus Purnomo, Kodim 0403, serta OPD lainya, Kamis malam (27/10/2022).

Adapun rute kunjungan siskamling diawali di Kelurahan Talang Jawa Kecamatan Baturaja Barat, Kelurahan Air Gading Kecamatan Baturaja Barat, Kelurahan Pasar Baru Kecamatan Baturaja Timur, Desa Tanjung Baru Kecamatan Baturaja Timur.

Bupati OKU H Teddy Maelwansyah menyampaikan, kegiatan ini adalah dalam rangka protektif untuk mengurangi angka kriminalitas, gangguan ketertiban dan keamanan di masyarakat.

“Kami suda memberikan imbauan kepada Seluruh Camat dan Lurah serta kepala Desa khususnya di Kabupaten OKU Kecamatan Baturaja Timur dan Kecamatan Baturaja Barat, mereka akan bekerja sama dengan Rt / Rw untuk membangun dan mengaktifkan kembali siskamling di lingkungannya masing – masing,”ujarnya.

Diselah – selah kunjungan Pos siskamling H Teddy juga mengimbau kepada masyarakat agar tidak membuang sampah sembarang agar tidak menyebabkan penyumbatan di paretan/siring yang bisa menyebabkan kebanjiran.

“Saya mengimbau kepada masyarakat, dikarenakan ini lagi musim hujan, guna untuk mencegah terjadinya kebanjiran kiranya masyarakat tidak membuang sampah sembarang, terutama di paretan/siring,”ujarnya.

Kapolres OKU AKBP Danu Agus Purnomo mengapresiasi kepada kepada masyarakat yang telah membentuk kemanan sukarasa dari masyarakat.

“Kami dari Polres OKU bersama Kodim 0403 serta pemda kabupaten OKU, kita berupaya mensintesis, jadi kita tidak hanya menghimbau, rekan – rekan kami khususnya dari bhabinkamtibmas dan bhabinsah akan selalu mengecek situasi seperti apakah kegiatan yang cocok yang bisa di terapkan di wilayah lain,”kata kapolres.

Untuk membantu mendukung masyarakat dalam membentuk pengamanan di wilayahnya, kapolres OKU juga memberikan bantuan berupa jas hujan ,senter, dan tongkat pematung.

“Kedepan kita akan berupaya unsur – unsur seperti ini, seperti satpam dan binmas, kita akan memberikan pelatihan supaya mereka kemampuan dasar supaya bisa melindungi di wilayah nya masing – masing,”ungkapnya.

Kapolres OKU juga menghimbau kepada masyarakat, khususnya bagi rekan – rekan yang aktif dari kegiatan ronda atau siskamling.”Apa bila menemukan hal – hal yang dianggap membahayakan segera menghubungi rekan kami baik dari unsur bhabinkamtibmas atau bhabinsah , supaya tidak main hakim sendiri,”pungkasnya.(HARISON)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *