Berita Daerah

Komisi II DPRD Babel Bantu Petani Naikkan Harga TBS

230
×

Komisi II DPRD Babel Bantu Petani Naikkan Harga TBS

Sebarkan artikel ini
IMG-20220530-WA0010

PANGKALPINANG – Sekretariat DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) menyelenggarakan Rapat Badan Musyawarah (Banmus) di Ruang Rapat Banmus DPRD, Senin (23/5/2022).

Rapat Banmus yang dihadirin ,Wakil Ketua Komisi II DPRD Babel Ranto Sendu dan pejabat lainnya itu, merespon dengan menyikapi kebijakan pemerintah yang kembali membuka keran ekspor CPO saat disinggung terkait ekspor CPO.

Ranto Sendu mengatakan, harga TBS Kelapa Sawit dapat kembali ke harga normal.

“Kita lihat petani permasalahannya itu tak mau dibeli oleh perusahan, kenapa? Karna banyak faktor yang terjadi termasuk bagaimana peran kita sebagai Anggota Dewan ini dapat membantu mendongkrak harga TBS itu di harga semula, di tiga ribuan lebih per kilo,” ungkap Anggota DPRD Babel Fraksi Partai Demokrat ini.

Menurut Ranto, dengan harga TBS kelapa sawit sekarang yang berkisar Rp 1.500 hingga Rp 1.800 per kilogram di rasa sangat menyulitkan para petani, karna biaya produksi seperti perawatan hingga pupuk yang tinggi, tidak sebanding dengan harga jual saat ini.

“Jangan sampai sawit petani tidak laku, karena kasihan para petani ini, mereka sudah berjuang menghidupi keluarganya,” katanya.

Hal tersebut dibenarkan oleh petani sawit asal Desa puding Besar Kabupaten Bangka, Joy. Ia juga mengatakan variasi harga berlaku juga ditingkat pengepul TBS buah sawit. (Jepi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *