pemkab muba pemkab muba
Berita Daerah

Tingkatkan Kesehatan Masyarakat, Pemkab Musi Rawas Tuntaskan Rehab Sembilan Puskesmas

373
×

Tingkatkan Kesehatan Masyarakat, Pemkab Musi Rawas Tuntaskan Rehab Sembilan Puskesmas

Sebarkan artikel ini
IMG-20200916-WA0025
pemkab muba pemkab muba

MUSI RAWAS – Guna meningkatkan layanan kesehatan masyarakat khususnya di wilayah Kabupaten Musi Rawas (Mura), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mura, terus membenahi fasilitas kesehatan. Hingga saat ini, di massa kepemimpinan Bupati, H Hendra Gunawan (H2G) telah menuntaskan rehab pembangunan sembilan gedung Puskesmas.

Tak hanya itu, untuk ditahun ini pemkab sendiri segera membangun dua gedung puskesmas baru. Dikatakan Hendra, sudah menjadi tanggung jawab pemerintah, terutama dalam menjamin kesehatan warga masyarakatnya.

Maka pihaknya melakukan sebuah terobosan dengan meningkatkan pelayanan kesehatan dengan melakukan rehab pembangunan gedung puskesmas, bersama melengkapi fasilitas penunjang rawat inap, sekaligus menempatkan tenaga medis dokter, bidan dan perawat bertugas melayani warga berobat, maupun mengecek kesehatan.

“Benar kita sudah menuntaskan 9 Puskesmas yang sudah kita tuntaskan ditahun 2019. Bersama kita mesti bersyukur untuk ditahun ini juga, segera dibangun dua puskesmas baru yakni puskesmas STL Ulu Terawas dan Puskesmas Mangun Harjo Purwodadi,” terang pria berkacamata ketika dibincangi sejumlah wartawan, Selasa (16/9/2020) siang.

Lebih jauh, H2G menyebutkan, untuk pembangunan dan rehab sembilan puskesmas, diataranya puskesmas C Nawangsasi, berada di Kecamatan Tugumulyo, kemudian Puskesmas Kelingi IV C, berada di Kecamatan Muara Kelingi, selanjutnya Puskesmas Mengang Sakti di Kecamatan Megang Sakti, Puskesmas Muara Lakitan yang berada di Kecamatan Muara Lakitan.

“lalu selanjutnya, Puskesmas Karyasakti berada di Kecamatan Muara Kelingi, Puskesmas Muara Kati Kecamatan TPK, Puskesmas Selangit di Kecamatan Selangit, Puskesmas Pian Raya di HTI Kecamatan Muara Lakitan, dan terakhir Puskesmas Sungai Bunut yang ada di Kecamatan BTS Ulu,” bebernya.

Dengan adanya fasilitas gedung Puskesmas, diharapkan untuk masyarakat terutama dibindang kesehatan, pihaknya berupaya berikan pelayanan perima terhadap masyarakat. “Saya pun terus tidak henti-hentinya, berikan himbauan kepada para petugas medis, mari kita terus kedepankan pelayanan terbaik kepada pasien, warga masyarakat kita,” tukasnya. (NURDIN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *