Lahat-Salah satu upaya mewujudkan pembangunan di desa, Pemkab Lahat, kembali melakukan pembangunan rumah warga tak layak huni menjadi rumah layak huni. Hal ini seperti dilakukan di SP II Desa Padang Muara Dua, Kecamatan Gumay Ulu, Kabupaten Lahat.
Bupati Lahat, Bursah Zarnubi didampingi Wakil Bupati Lahat, Widia Ningsih mengungkapkan kegiatan tersebut salah satu bukti nyata komitmen Pemerintah Kabupaten Lahat dalam mewujudkan visi Menata Kota, Membangun Desa. Dilanjutkan Bursah Zarnubi, ia berharap agar rumah-rumah yang telah dibangun dapat dinikmati dan disyukuri oleh warga penerima bantuan.
“Selamat menikmati rumah baru yang lebih layak dan nyaman. Semoga keberadaan rumah ini menjadi awal kehidupan yang lebih baik, lebih sejahtera, dan membawa semangat baru dalam membangun desa,”harap Bursah, usai meresmikan rumah layak huni di Padang, Kecamatan Gumay Ulu, Lahat.
Ditambahkanya pentingnya menjaga dan merawat hasil pembangunan ini agar manfaatnya dapat dirasakan dalam jangka panjang. Ia juga mengajak masyarakat untuk terus mendukung program-program pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas hidup di pedesaan.
Selain meresmikan bupati dan wakil bupati Lahat, secara simbolis juga memberikan bantuan berupa pupuk dan terpal dari Dinas Perkebunan Kabupaten Lahat kepada warga Desa Padang Muara Dua, sebagai bagian dari dukungan pemerintah terhadap produktivitas sektor pertanian dan perkebunan di wilayah tersebut.
Ditempat yang sama, Kepala Desa Padang Muara Dua, Agus Kurmaili, mengungkapkan apresiasi atas kepemimpinan Bursah-Widia yang dinilai membawa kemajuan bagi desa di Kabupaten Lahat. “Dulu desa ini masih tergabung dengan Desa Rindu Hati. Baru pada tahun 2015 resmi menjadi desa definitif. Saat ini jumlah penduduk kami mencapai 531 jiwa dari 181 kepala keluarga. Mayoritas masyarakat kami bekerja sebagai petani kopi dan karet, serta ada 30-40 persen yang beternak kambing sebagai usaha sampingan. Alhamdulillah, beberapa telah berhasil,” ungkapnya, Minggu (25/5/2025).
Ia menambahkan bahwa pembangunan rumah layak huni ini merupakan wujud nyata perhatian pemerintah terhadap kesejahteraan masyarakat. Baginya rumah tersebut akan sangat berati bagi warga yang menerima bantuan.
“Kami bersyukur dan menganggap kegiatan ini sebagai syukuran bersama. Insya Allah, seluruh pembangunan rumah akan selesai pada akhir bulan ini,” tuturnya. Sfr