PANGKALPINANG – PT Timah Tbk bersinergi dan berkolaborasi dengan berbagai instansi, kelompok masyarakat, dan stakeholder terkait. Melalui CSR, PT Timah mendukung sarana dan prasarana peningkatan pelayanan publik di Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Kelas II A Pangkalpinang.
Saat ini Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Kelas II A Pangkalpinang sedang berupaya untuk menunjang wilayah bebas korupsi dan pelayanan prima. Untuk itu, bantuan sarana dan prasarana dari PT Timah telah mendukung peningkatkan pelayanan publik di Lapas kelas II Pangkalpinang.
Kasubbag TU Lapas II A Pangkalpinang, Novriadi mengatakan bantuan dari PT Timah Tbk ini salah satunya, akan digunakan untuk meningkatkan pelayanan bagi tamu yang mendatangi Lapas.
“Bantuan ini digunakan untuk sarana dan prasarana layanan public, diantaranya untuk ruang periksa badan pengunjung, AC standing, kursi tamu pengunjung dan lainnya. Bantuan ini sangat dibutuhkan untuk peningkatakan pelayanan publik,” katanya.
Sebelumnya, kata dia beberapa item pelayanan publik yang dibantu PT Timah memang belum dimiliki oleh Lapas. Sehingga, dengan bantuan ini pelayanan prima betul-betul dapat diimplimentasikan di Lapas Kelas II A Pangkalpinang.
“Bantuan ini sangat membantu kami, karena sebelumnya ada beberapa yang memang belum ada. Dengan adanya bantuan pelayanan publik lebih nyaman. Karena kalau untuk mengadakan sarana dan prasarana ini sendiri kami keterbatasan anggaran,” ujaranya.
Ia berharap, sinergi dan kolaborasi PT Timah Tbk ini dapat terus berlanjut, sehingga nantinya kehadiran PT Timah Tbk turut bisa dirasakan masyarakat secara luas termasuk warga binaan. (Doni)