pemkab muba pemkab muba pemkab muba
Nasional

Mimpi Luhut RI Punya Senjata Nuklir

40
×

Mimpi Luhut RI Punya Senjata Nuklir

Sebarkan artikel ini
jjwl2rph
pemkab muba

JAKARTA I Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan pernah bermimpi Indonesia punya senjata nuklir. Menurutnya, dengan kemampuan sumber daya yang ada di Indonesia, bangsa ini mampu membuat senjata mematikan itu.

Namun, menurutnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak punya minat akan mimpinya itu karena masih mengedepankan kemakmuran.

“Saya juga sebagai jenderal sudah terpikir itu, pengin juga punya nuclear power. Tapi Presiden Joko Widodo masih berbicara masalah prosperity,” kata Luhut di launching Agriculture War Room (AWR) di kantor Kementerian Pertanian, Jakarta, Selasa (4/2/2020).

Ia menceritakan hal ini dari pengalamannya ketika menghadiri World Economic Forum di Davis.

“Begini, saya bilang kemarin di Davos dan saya lapor Presiden, saya bilang eh sebenarnya yang bikin negara dunia ini kacau ini siapa sih. Kan negara-negara yang punya nuclear power,” ungkap Luhut.

Menurut Luhut, 90% dari keributan di dunia ini berasal dari negara-negara yang punya senjata nuklir.

“Kalau Anda simak anda 80% atau sampai 90% itu semua yang punya nuclear power yang bikin ribut. Nah kalian semua perhatikan itu,” jelasnya.

Ia membahas hal itu ketika mendengar seorang Jenderal yang tak disebutkan namanya membahas nuklir hanya dengan India, China, dan Korea Utara. Sementara dengan Indonesia tidak.

“Saya trigger itu gara-gara ada seorang Jenderal bicara dengan India, bicara dengan China, dengan negara Korea Utara, kita nggak dianggap,” imbuh Jenderap TNI Purnawirawan itu.

“Dalam hati saya sialan ini orang. Kalau saya bilang sama dia, eh jenderal, saya bilang jenderal saya juga lulusan sekolah di Amerika. You know what? Kami negara itu punya semua,” urainya.

Luhut pun bergurau pada Jenderal itu tentang idenya membuat senjata nuklir di Indonesia.

“Tapi satu ketika mungkin kami timbang-timbang juga punya nuklir supaya tidak ribut-ribut saja kalian itu. Dia setelah selesai langsung datang pada saya ‘Pak Jenderal, don’t ever think about that‘. Dalam hati saya kau suka-suka mu saja. Kalau kami punya nuclear power, baru kau takut,” canda Luhut yang disambut gelak tawa audiens. (*)

Sumber: republika.co.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *