pemkab muba pemkab muba pemkab muba
Pemprov Sumsel

Kepala Daerah Jangan Sungkan Lakukan Vaksinasi Door to Door 

94
×

Kepala Daerah Jangan Sungkan Lakukan Vaksinasi Door to Door 

Sebarkan artikel ini
IMG-20211221-WA0061
pemkab muba

OKU TIMUR – Mempercepat terwujudnya herd immunity di Sumsel, Gubernur Sumsel H. Herman Deru mengimbau semua kepala daerah tidak sungkan melakukan vaksinasi door to door. Himbauan itu sampaikannya saat Ia meninjau vaksinasi massal yang digelar di Dusun IV, Desa Dadi Rejo Kecamatan Belitang III, Kabupaten OKU Timur, Selasa (21/12/2021).

Di beberapa daerah, menurut Herman Deru realisasi vaksinasi masih ada yang belum mencapai 60%. Setelah Ia telisik, hal ini dipicu keengganan masyarakat untuk datang ke fasilitas-fasilitas kesehatan yang disediakan pemerintah. Karena itu pula, kendala ini nilainya bisa dicarikan solusi dengan memberikan vaksinasi secara door to door kepada warga.

“Bukan kurang vaksinatornya, juga bukan kurang vaksin tapi ada sebagian masyarakat masih enggan datang ke faskes,” ungkap Herman Deru.

Dengan vaksinasi secara door to door ini diharapkan percepatan vaksinasi di Sumsel dapat terwujud. Pasalnya saat ini herd immunity Sumsel sebentar lagi tercapai mengingat realisasi vaksinasi Sumsel yang sudah lebuh daei 65%.

Dalam kesempatan itu, Herman Deru lagi-lagi mensosialisasikan ke masyarakat setempat mengenai pentingnya vaksinasi. Ibarat helm, vaksinasi dapat melindungi penggunanya jika terjadi kecelakaan dlaam berkendara.

“Kita tidak tahu virus ini datang dari mana, bisa dari droplet, bisa dari udara dan sebagainya. Makanya kita perlu vaksin, jadi saat virus ini masuk tubuh kita sudah terlindungi,” jelasnya.

Selain melindungi, menurut Herman Deru vaksin ini juga aman dan diperbolehkan MUI. Sehingga tidak ada alasan lagi bagi warga untuk menolak divaksinasi. “Sama seperti Polisi memperingati kita pakai helm. Itu tujuannya baik agar kita terlindungi. Nah vaksinasi juga demikian,” tambah Herman Deru.

Karena sudah banyak yang membuktikan kegunaan vaksin, Iapun minta agar Kepala Daerah benar-benar menjemput bola ke masyarakat agar mereka yang tidak mau menjadi mau divaksinasi.

Sementara Bupati OKU Timur, H. Lanosin Hamzah mengatakan bahwa vaksinasi kali ini dilakukan kepada sekitar 250 warga di Desa Dadi Rejo. Vaksinasi ini akan kita gencarkan ke titik-titik lainnya secara merata sehingga target herd immunity yang tengah dikejar Provinsi Sumsel.dapat segera diwujudkan. “Kalau tidak tercapai Saya siap dipasangi bendera tengkorak,” ujarnya menyemangati. (ADE)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *