pemkab muba pemkab muba pemkab muba
Bangka Belitung

Gubernur Babel Minta Rencana Pembangunan Infrastruktur Strategis Direncanakan Secara Matang

25
×

Gubernur Babel Minta Rencana Pembangunan Infrastruktur Strategis Direncanakan Secara Matang

Sebarkan artikel ini
IMG-20200604-WA0035
pemkab muba

PANGKALPINANG | Dalam rangka percepatan pembangunan yang salah satunya bersumber dari skema pembiayaan melalui KerjaSama Pemerintah dan Badan Usaha (KBPU) dan PT Sarana Multi Infrastruktur (Persero) (PT SMI), khususnya bidang infrastruktur strategis untuk memenuhi kebutuhan atas Pelayanan kepada masyarakat, Pemprov Kepulauan Bangka Belitung (Babel) merencanakan berbagai program pembangunan yang akan dilaksanakan pada tahun 2021 mendatang.

Hal tersebut menjadi arahan Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman saat memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Perencanaan Pembangunan Infrastruktur Strategis Melalui Skema Pembiayaan Daerah di Ruang Rapat Gubernur Kepulauan Babel, Kamis (4/6/20).

Didampingi Wakil Gubernur Abdul Fatah, rapat tersebut diikuti oleh beberapa kepala perangkat daerah di Lingkup Pemprov. Kep. Bangka Belitung seperti kepala bappeda, kepala bakuda, kepala dinas PUPR, dinas kesehatan, dinas pertanian, dinas perhubungan, dan Direktur RSUD Soekarno Babel, dan Direktur Rumah Sakit Jiwa Daerah Babel. 

Gubernur Erzaldi mengatakan, program pembangunan yang menjadi kebutuhan masyarakat seperti pembangunan dermaga, cold storage, pengelolaan irigasi persawahan, wacana pendirian politeknik pertanian, dan perikanan, pengembangan Kota Pangkalpinang berkenaan dengan penanganan banjir, pembangunan ruas jalan yang menghubungkan pusat kota, dan daerah kabupaten, pengembangan kawasan normalisasi sungai rangkui dengan pembangunan jembatan dan Masjid Apung sebagai landmark baru, pengembangan Pelabuhan Pangkal Balam, dan pelabuhan di kabupaten, menjadi pembahasan dalam rapat ini.

Juga rencana baru di bidang kesehatan terkait penambahan pelayanan di RSUD dan RSJD serta labkesda untuk pencegahan dan penanganan Covid-19. Salah satunya dari program ini adalah pengembangan aplikasi ‘satu data pasien’ yang akan dikelola oleh Bappeda Provinsi Kepulauan Babel.

Oleh sebab itu, Gubernur Erzaldi Rosman meminta kepada perangkat daerah terkait, untuk merencanakan secara matang akan pembangunan tersebut, sehingga memberi manfaat kepada masyarakat dan benar-benar terlaksana di tahun mendatang.

Pada kesempatan itu, para kepala perangkat daerah melaporkan perencanaan pembangunan program-program yang dimaksud termasuk penganggarannya. (doni)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *