pemkab muba pemkab muba
Berita Daerah

Selain Terapkan Protokol Kesehatan, Disdukcapil Musi Rawas Berikan Masker Gratis kepada Masyarakat

152
×

Selain Terapkan Protokol Kesehatan, Disdukcapil Musi Rawas Berikan Masker Gratis kepada Masyarakat

Sebarkan artikel ini
IMG-20200713-WA0029
pemkab muba pemkab muba

MUSI RAWAS – Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan (Sumsel) memberikan fasilitas lain berupa pemberian masker gratis kepada masyarakat yang akan melakukan pelayanan administrasi kependudukan di kantornya. Hal ini sekaligus sebagai upaya agar masyarakat dapat terhindar dari penularan virus Corona (COVID-19) dengan tetap mentaati protokol kesehatan.

Kepala Disdukcapil Musi Rawas, Y Morri melalui Sekretaris Dinas, Edi Rosidi menyatakan, sesuai dengan arahan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Musi Rawas, meskipun telah memasuki zona hijau dan beradaptasi dengan tatanan kebiasaan baru (new normal) berbagai aktivitas tetap mengedepankan pengunaan masker dan protokol kesehatan.

“Sama dengan kita yang berika layanan adminduk, kita mulai dari pintu masuk, sampai dengan memasuki ruang pelayanan adminduk menyediahkan cuci tangan, pemeriksaan suhu tubuh. Begitupun, petugas yang bertugas kita bekali alat pelindung diri (Apd) sampu tangan dan pelindung muka. Nah, untuk masyarakat apalagi yang hendak melakukan aktivitas kita bagikan masker kain gratis,” terang Edi Rosidi ketika dibincangi sejumlah wartawan, Senin (13/7/2020).

lebih jauh, pria akrab disapa Eros ini menyebutkan, untuk pembagian masker sendiri pihaknya menyiapkan sebanyak 1.000 unit masker berbahan kain.

“Pembagian 1000 masker ini, tidak lain wujud kepedulian dari  kita Disdukcapil terhadap masyarakat yang melakukan pelayanan agar tidak terpapar virus corona,” jelasnya. (Nurdin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *