Berita

Sinergi Peran Mahasiswa dan Masyarakat Dalam Menjaga Stabilitas Perekonomian di Masa Pandemi Melalui Pengembangan Usaha Kecil dan Menengah

194

BERITAMUSI – Akibat penyebaran virus Corona (Covid-19) yang sangat mematikan memaksa hampir semua negara memberikan tindakan mengamankan masyarakatnya dari penyebaran virus yang mematikan, jumlah korban yang terus bertambah setiap hari hingga ratusan orang meninggal.

Indonesia sebagai salah satu negara yang juga terkena dampak penyebaran virus Corona Covid-19 segera melakukan berbagai tindakan antisipasi dengan cara menyarankan untuk melakukan social distance hingga saran untuk bekerja dari rumah, dan menutup semua sektor pelayanan publik. Maka hal tersebut berdampak pada usaha bisnis yang sedang dijalankan oleh sebagian masyarakat yang harus bekerja dari rumah yang dimana pendapatannya jauh lebih kecil dari biasanya.

Indonesia yang didominasi oleh Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) perlu memberikan perhatian khusus terhadap sektor ini karena kontribusi UMKM terhadap perekonomian nasional yang cukup besar.

Setiap orang akan terus berusaha memenuhi hasrat ekonominya berupa segala kebutuhan baik sandang, pangan dan papan dalam menjalani kehidupan sehari-harinya. Upaya masyarakat akan terus berusaha melakukan berbagai usaha. Upaya yang dapat ditempuh yaitu dengan mendirikan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Peran mahasiswa dalam menjaga stabilitas perekonomian di masa pandemi melalui pengembangan usaha kecil dan menengah

Mahasiswa memiliki peran yang penting dalam pengembangan kewirausahaan UMKM. Dimana dengan inovasi, kreativitas, pengembangan kapasitas, pemberdayaan, dan kolaborasi, mereka dapat memberikan kontribusi yang berarti dalam mendorong pertumbuhan, menjaga stabilitas dan keberlanjutan sektor UMKM.

Penting bagi lembaga pendidikan, pemerintah, dan masyarakat secara keseluruhan untuk mendukung peran mahasiswa dalam kewirausahaan UMKM dengan memberikan akses ke sumber daya, pelatihan, dan peluang kolaborasi yang lebih luas. Dengan demikian, generasi muda dapat menjadi kekuatan pendorong dalam memajukan sektor UMKM di perekonomian.

Peran Masyarakat dalam menjaga stabilitas perekonomian di masa pandemi melalui pengembangan usaha kecil dan menengah.

Keberadaan UMKM tidak dapat dihapuskan dari masyarakat Indonesia. Peran dalam sebuah desa juga tidak bisa dipandang sebelah mata. Dimana pada pandemi pemerintah menyarankan untuk bekerja dari rumah. Strategi yang harus dilakukan oleh para pelaku UMKM dalam menghadapi situasi pandemi Covid-19 dapat dilakukan melalui pemasaran produk secara online.

Kendala strategi tersebut adalah para pelaku UMKM yang belum memahami cara pemasaran produk secara online, mulai dari pemfotoan, perancangan iklan, hingga publikasi produk di platform digital atau marketplace.

Dampak strategi tersebut menghasilkan penghematan luar biasa pada sektor produksi, distribusi, pemasaran konvensional. Proses pemasaran online memungkinkan produksi pelaku UMKM hanya berorientasi pada pesanan, sehingga mengurangi jumlah tenaga kerja yang dibutuhkan pada saat produksi hingga proses distribusi.

Disinilah permasalahannya dimana dengan berkurangnya tenaga kerja maka tingkat pengangguran juga bertambah. Maka pemerintah harus menyikapi hal ini dengan tegas dan mencari jalan keluar agar dengan permasalahan virus Corona ini tidak menyebabkan pengangguran di Indonesia semakin bertambah.

Penulis: Aryanti SE MM (Dosen Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang)

Oleh : Khoirun Nisa (Mahasiswa Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang)

Exit mobile version