pemkab muba pemkab muba pemkab muba
Bangka Belitung

Ketua LVRI Beserta PPM Babel Kunjungi Makorem 045 Garuda Jaya

67
×

Ketua LVRI Beserta PPM Babel Kunjungi Makorem 045 Garuda Jaya

Sebarkan artikel ini
IMG-20200211-WA0046
pemkab muba

Bangka Belitung | Untuk mempererat silahturahmi dan Komsos keluarga besar TNI Polri di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel). 

Ketua Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Babel Muhibin dan Ketua PPM Validasi Amir Hamzah serta Sekretaris PPM  Sapta Qodria Muafi dengan beberapa anggota Resimen Yudha Putra, Selasa (11/2/2020) mengunjungi Markas Komando Resor Militer 045 Garuda Jaya di Jalan Belilik Kecamatan Namang Kabupaten Bangka tengah  Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Rombongan diterima langsung oleh Danrem 045 Garuda Jaya, Kolonel Infanteri Dadang Arif Abdurahman beserta stafnya.

Dalam kesempatan pertemuan ini Ketua LVRI Babel Muhibin menjelaskan kepada Danrem mengenai keberadaan LVRI dan PPM  khususnya di Babel dengan kepengurusan yang baru berdasarkan Skep LVRI Pusat.

Dijelaskan Muhibin mengenai Veteran terdiri tiga macam Veteran yakni veteran Pejuang  Kemerdekaan dibawah tahun 1945 dan veteran pembela kemerdekaan diatas tahun 1945 seperti Dwikora, Trikora dan Seroja selanjutnya Veteran perdamaian dibawah panji PBB,” jelas Muhibin. 

“Untuk Kepengurusan Organisasi Pemuda Panca Marga adalah mereka anak dan cucu dari Veteran tersebut yang merupakan  keturunan biologis LVRI serta jelas mempunyai Skep dan tanda bintang jasa dari negara,” tambah Muhibin yang merupakan Veteran PBB di Kamboja tahun 1992 – 1993.

Danrem Kolonel Inf Dadang Arif Abdurahman di dampingi Plh Kasrem Letkol Inf Suhardi dan Kasi Intel Letkol Inf Saldifa mengatakan.

“Saya menyambut baik serta berterimakasih atas kedatangan LVRI  dan PPM sehingga hubungan tetap terbina dan terjaga disetiap kegiatan kegiatan yang dilaksanakan dalam mendukung tugas  pemerintah daerah,” jelas Kolonel Inf Dadang.

Danrem juga mengharapkan dalam tubuh PPM tidak ada kisruh yang membuat pepecahan serta tetap membina kerukunan baik dalam Organisasi PPM sendiri maupun dengan Organisasi lainnya  sehingga tercipta stabilitas keamanan yang kondusif,” harap Danrem.

Ketua PPM Validasi LVRI Amir Hamzah didampingi Sekretaris Sapta Qodriah Muafi mengatakan, dengan adanya kunjungan ini Alhamdulillah dan juga terimakasih atas kesediaan Bapak Danrem  meluangkan waktu ditengah kesibukannya dalam melaksanakan tugas yang ada di pundaknya. 

“Kunjungan ini juga sebagai mempererat hubungan baik selama ini atas kegiataan PPM kedepan berdasarkan AD dan ART PPM serta petunjuk dari Ayahanda LVRI sehingga PPM Mada Babel dapat berpartisipasi dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,” harap Amir. (Don/rel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *