Lahat -Sidang paripurna peringatan HUT Kabupaten Lahat ke 156 tahun perayaan ke 27, dimanfaatkan Bupati-Wakil Bupati Lahat, Bursah Zarnubi-Widia Ningsih memaparkan sejumlah rencana besar yang akan dilakukan dimasa kepemimpinannya. Mulai dari pembangunan infrastruktur, sumber daya manusia (SDM) dan ketahanan pangan. Bursah mengatakan, sesuai tema perayaan tahun ini, semangat baru menata kota membangun desa, berbasis SDM unggul menuju keadilan dan kemakmuran rakyat Lahat, dirinya telah menyiapkan sejumlah program yang juga selaras dengan program kerja Presiden RI, Prabowo Subianto.
Diantaranya, tahun ini akan menyalurkan 1.000 ekor sapi, untuk dikembangbiakkan oleh kelompok tani di Kabupaten Lahat. Akan lakukan uji coba budidaya perikanan, karena hingga saat ini kebutuhan ikan untuk masyarakat Kabupaten Lahat masih didatangkan dari Manna, Kabupaten Bengkulu Selatan Provinsi Bengkulu dan Kota Lubuk Linggau Provinsi Sumsel.
“Bayangkan kalau setiap sapi betina beranak kembar, setahun bisa jadi 12.000 ekor sapi. Untuk perikanan, saya saya tidak menyalahkan pimpinan selama ini, mungkin dibawah yang bermain,” kata Bursah Zarnubi, Rabu (21/5/2025).
Sedangkan untuk pelayanan di RSUD, Bursah mengingatkan, dirinya tidak lagi ingin mendengar, jika ada pasien sakit yang ditanyakan uang dulu atau BPJS dahulu. Dirinya ingin, RSUD berikan pelayanan terbaik untuk pasien, tanpa harus memikirkan soal pembiayaannya.
“Kalau ada yang tanyakan uangnya dahulu, silakan laporkan. Nanti akan kita pecat atau silakan mundur dari RSUD. Saya serius kalau soal untuk pelayanan ke masyarakat ini,” tegasnya.
Untuk pembangunan, selain membangun bendungan besar di Kecamatan Kikim Selatan dan Mulak Sebingkai, juga akan membangun pabrik sepatu dan membangun kembali Ribang Kemambang menjadi objek wisata di Lahat. Dimana dari pembangunan ini, masyarakat Kabupaten Lahat akan dapat menikmati manfaatnya.
“Sudah kita siapkan dana Rp 3,5 Miliar untuk pabrik sepatu. Ini buatan anak Lahat sendiri, jadi bisa membantu mengurangi angka pengangguran di Lahat. Untuk ribang kemambang akan jadi pusat wisata kota. Kita ambil dari APBD Rp 26 Miliar, Insya Allah Desember tahun ini selesai,” terang Bursah.
Bursah menuturkan, ia merasa bersyukur kepada para pendiri Kabupaten Lahat, yang masih bisa menyaksikan kelanjutan pembangunan dibawah kepemimpinan dirinya. Ia berharap, apa yang jadi rencana kedepan bisa berjalan sesuai yang diharapkan.
“Jadikan perayaan ke 156 ini sebagai semangat baru untuk membangun Kabupaten Lahat, dengan menata kota membangun desa, menuju kemakmuran rakyat Lahat,” tuturnya. Sfr