pemkab muba pemkab muba
Berita Daerah

Sinergi Karang Taruna Musirawas-Polda Sumsel Perangi Narkoba dan Radikalisme

141
×

Sinergi Karang Taruna Musirawas-Polda Sumsel Perangi Narkoba dan Radikalisme

Sebarkan artikel ini
Karang Taruna Kabupaten Musi Rawas (Mura) bersama Polisi Daerah (Polda) Sumatera selatan (Sumsel) menjalin komitmen bersama untuk memerangi peredaran Narkoba
pemkab muba pemkab muba

Beritamusi.co.id – Karang Taruna Kabupaten Musi Rawas (Mura) bersama Polisi Daerah (Polda) Sumatera selatan (Sumsel) menjalin komitmen bersama untuk memerangi peredaran Narkoba dan Radikalisme.

Komitmen memerangi dan melawan radikalisme terjalin melalui agenda silaturahmi yang dilakukan oleh jajaran polda sumsel melalui Subdit 4 Direktorat intelkam yang berlangsung di Lembayung Resto Lubuklinggau Utara, Selasa (18/10/2022)

Ketua Karang Taruna Mura, Mochamad Al Amin dalam kesempatan tersebut mengaku menyambut baik program yang di tawarkan Polda sumsel

“Kami bersama jajaran pengurus Karang Taruna di masing – masing tingkatan menyambut baik dan siap bersinergi bersama Polda Sumsel untuk secara bersama memerangi peredaran dan radikalisme khususnya di wilayah Mura,” ucapnya

Lebih lanjut pria yang akrab di panggil Bung Amin ini menegaskan persoalan narkoba dan radikalisme menjadi bagian dari tugas pokok dan fungsi karang taruna untuk ikut mengatasi persoalan sosial kemasyarakatan.

“Persoalan narkoba dan radikalisme merupakan salah satu masalah sosial yang menjadi fokus kerja dari organisasi untuk mengentaskan permasalahan sosial di tengah masyarakat,untuk itu sinergitas yang ditawarkan Polda Sumsel untuk memerangi narkoba dan radikalisme tentu sangat kita sambut dengan baik,” tegasnya.

Kapolda Sumsel Irjen Albertus Rachmad Wibowo melalui Kanit 2 Bidang Intelkam Akp Amirudin Iskandar mengungkapkan kegiatan tersebut merupakan rangkaian kegiatan polda sumsel dalam mewujudkan kampung anti narkoba dan kampung anti radikalisme

“Silaturahmi ini kami lakukan untuk membangun komitmen bersama melakukan pemberantasan narkoba dan radikalisme di wilayah hukum Polda Sumsel,” paparnya.

Dirinya juga mengungkapkan peran pemuda dalam melakukan pencegahan narkoba dan radikalisme perlu dimaksimalkan dalam upaya memerangi narkoba dan radikalisme tersebut.

“Peran pemuda dalam persoalan penanganan narkoba dan radikalisme masih minim keterlibatannya sehingga melalui organisasi Karang Taruna yang ada di Kabupaten Mura peran pemuda dapat dimaksimalkan untuk menjadi garda terdepan melakukan pencegahan persoalan narkoba dan radikalisme dengan cara saling bertukar informasi untuk dilakukan upaya penindakan lebih lanjut,” pungkasnya. (Musyanto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *