pemkab muba pemkab muba
Berita Daerah

Wisata Ayek Pacar Kini Jadi Lokasi Destinasi Wisata Terbaik Lahat

328
×

Wisata Ayek Pacar Kini Jadi Lokasi Destinasi Wisata Terbaik Lahat

Sebarkan artikel ini
IMG-20210831-WA0037
pemkab muba pemkab muba

LAHAT – Bupati Kabupaten Lahat, Cik Ujang, menikmati sekaligus mersemikan destinasi wisata ayek pacar di Desa Serambi Kecamatan Jarai, Kabupaten Lahat.

Suami dari Lidyawaty ini menuturkan ayek pacar ini adalah salah satu destinasi wisata yang terbaik di Kabupaten Lahat.

“Nantinya setiap destinasi wisata yang ada di Kabupaten Lahat, akan terus kita kembangkan agar menambah pendapatan untuk Kabupaten Lahat sendiri,” ujarnya.

Untuk itu ia mengajak kepada seluruh elemen masyarakat untuk dapat segera berwisata ke ayek pacar yang ada di Desa Serambi Kecamatan Jarai. Baik itu masyarakat Kabupaten Lahat maupun masyarakat diluar Kabupaten Lahat.

“Saya bangga kepada bapak Pajeroni, yang terinspirasi membuat destinasi wisata ayek pacar ini, sebab dengan adanya wisata di Desa Serambi ini, dapat membantu perekonomian masyarakat setempat,” bebernya seraya mengatakan bahwa air disini sangat dingin dan rasa kopi disini sangat mantap. (Sfr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *