Musi Banyuasin

Warga Desa Lumpatan II Antusias hadiri malam puncak Peringati HUT RI 77

164
Malam puncak dan Pembagian hadiah perlombaan HUT RI ke 77 di Desa Lumpatan II.

Beritamusi.co.id – Pasca perayaan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke 77 di Desa Lumpatan II Kecamatan Sekayu Kabupaten Musi Banyuasin.

Berbagai jenis rangkaian kegiatan dan perlombaan telah dilaksanakan untuk menunjukkan nasionalisme atau perasaan cinta dan kebanggaan terhadap bangsa, negara dan tanah air.

Sepekan lebih rangkaian perlombaan telah berlangsung meriah di Desa Lumpatan II Kecamatan Sekayu, dikemas melalui beberapa rangkaian kegiatan dan perlombaan merupakan wujud syukur ungkapan kebahagiaan atas kemerdekaan yang telah di capai melalui para pejuang bangsa.

Berdasarkan laporan dari ketua panitia pelaksana Moh. Yani S,Ag.,M.Si yang diwakili oleh sekretaris panitia Imade Fase Wijaya menyampaikan Ucapan terimakasih kepada pemerintah sehingga terselenggaranya event penting dalam menyambut dan memeriahkan HUT RI yang akan berlangsung selama 17 hari hingga tiba pada malam Puncak acara, pada Rabu malam (24/08/22).

Disampaikanya ada 10 Item Lomba yakni Tournamen Gaple, Bola Voly, Futsal, Jalan Santai, Permainan Anak-anak, Tarik Tambang, Gerak Jalan Ceria , Lomba Anak Islami, dan Panjat Pinang telah terselengara dan terlaksana hingga sampai pada malam puncak acara penutupan dan pembagaian hadian bagi pemenang.

Kades Lumpatan II Kecamatan Sekayu, M Zazili Mustofa SE, dalam sambutan mengatakan, kegiatan perayaan HUT RI ini dalam rangka memeriahkan peringatan HUT RI KE-77 di Desa Lumpatan II telah di laksanakan

“Kegiatan ini sebagai perwujudan semangat nasionalisme, masyarakat cukup antusias memeriahkan peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77 tahun ini dari awal dibukanya acara sampai tiba pada malam puncak penutupan dan pembagian hadiah ucapan terimakasi kepada segenap jajaran kepanitian dan warga desa yg mendukung acara ini terlaksana dengan sukses,”ungkapnya.

Dirinya juga mengucapkan selamat kepada para pemenang lomba dari tingkat anak-anak hingga dewasa harapan bersama bahwa pemenang jangan mudah puas dengan capaian prestasi hari ini, jadikan sebagai modal dasar pijakan untuk capaian prestasi di tinggat yang lebih tinggi. (Endang)

Exit mobile version