Beritamusi.co.id – Memasuki masa purna tugas, satu personel Polres OKU menerima kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi dalam upacara kenaikan pangkat pengabdian dan pemberian penghargaan ASN polres OKU yang berprestasi, Senin (5/9/2022).
Adapun personel yang menerima kenaikan pangkat tersebut yakni Aiptu Darno Kanit Provos Polsek Lubuk Batang dinaikan pangkat setingkat lebih tinggi menjadi Inspektur Polisi Dua (IPDA). Ganjaran kenaikan pangkat pengabdian ini diberikan atas dedikasi pengabdian terbaik selama menjalankan tugas dikepolisian.
“Selaku pimpinan saya megucapkan selamat atas anugerah kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi dari Aiptu Ke IPDA Darno,” ucap Kapolres OKU, AKBP Danu Agus Purnomo SIK saat menyampaikan sambutannya.
Dikatakan Kapolres, Kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi ini merupakan bentuk pembinaan karier yang diberikan pimpinan atas dedikasi pengabdian sebagai anggota kepolisian.
“Semoga kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi ini dapat menjadi motivasi dalam meningkatkan kinerja dan dapat mengedepankan transformasi Polri yang presisi,” harapnya. (HARISON)













