Beritamusi.co.id – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) menjalin kerja sama dengan Bank Sumsel Babel, yang ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) berkenaan pelayanan jasa keuangan.
Ditandatanganinya MoU ini diharapkan sinergitas keduanya dapat lebih baik. Hal itu disampaikan Penjabat (Pj) Gubernur Kep. Babel Suganda Pandapotan Pasaribu usai kegiatan yang berlangsung di Ruang Kerja Gubernur Kep. Babel, Senin (26/6/2023).
“Pertemuan dengan Bank Sumsel Babel ini artinya kita bicara tentang tata kelola, bagaimana kedepannya sinergi yang lebih baik lagi antara Bank Sumsel Babel dengan Pemerintah Provinsi Babel,” ujar Pj Gubernur Suganda.
Apabila kerja sama ini dapat berjalan dengan baik, dimungkinkan akan terjadi peralihan kembali pelayanan kas, sehingga pembayaran gaji Pegawai Negeri Sipil (PNS) maupun pegawai tenaga kontrak di lingkungan Pemprov Kep. Babel babel bisa melalui bank ini.
Dalam obrolan ini Pj Gubernur Suganda mendengarkan penjelasan Direktur Bank Sumsel Babel terkait program-program bank daerah ini, mulai masalah bunga KUR (Kredit Usaha Rakyat), hingga program lainnya yang bergerak dalam jasa keuangan.
Sementara itu, Pj Gubernur Suganda menjelaskan beberapa hal penting berkenaan dengan pemanfaatan potensi di Kep. Babel, mulai dari PLTN, penanganan stunting, dan potensi lainnya. Orang nomor satu di Negeri Serumpun Sebalai ini ingin mengajak Bank Sumsel Babel dapat berpartisipasi meningkatkan pelayanan lebih baik, sehingga apa yang diinginkan dapat berjalan sesuai keinginan.