Musi Banyuasin

Pemkab Empat Lawang Segera Relokasi Pedagang Pasar Tebing Tinggi ke Pulo Emass

112

TEBING TINGGI I Dinas Pasar, Kebersihan dan Keindahan Kota (DPK3) Kabupaten Empat Lawang menargetkan pada tahun ini (2016) semua pedagang di pasar Tebing Tinggi akan dipindahkan ke Pasar Pulo Emass, apa lagi pasar tradisional Pulo Emass saat ini sudah selesai dibangun namun belum serah terima.

Kepala DPK3 Empat Lawang Zainul Arifin ST M Si menuturkan, kalau target dari DPK3 2016 ini semua pedagang di pasar Tebing Tinggi sudah pindah ke pasar Pulo Emass di tahun ini. Saat ini memang belum dilakukan pemindahan karena pembangunan Pulo Emass masih belum rampung.

banner 300x600

“Tahun ini (2016) semua pedagang. sudah pindah ke pasar Pulo Emass, itu target kita, tapi saat ini belum bisa kita lakukan pemindahan pasar sebab sarana Pulo Emass belum kelar, yang jelas target kita semua pedagang sudah menempati pasar Pulo Emass,” ungkapnya.

Intinya, sambung Zainul, kalau sarana Pulo Emass sudah selesai pedagang sudah bisa menempati pasar Pulo Emass bahkan DPK3 juga akan membuat lapak kaki lima yang berada di pasar tradisional untuk menampung pedagang kaki lima (PKL) supaya para PKL ini tempat bergadang.

“Infratruktur Pulo Emass sudah, pasar mulai dipindahkan ke Pulo Emass bahkan kita juga bangun lapak kaki lima untuk PKL,” ujarnya.

Program DPK3 dalam waktu dekat ini mengevaluasi pasar, tujuannya untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD), karena selama ini pendapatan retrebusi pasar tidak tercapai target sehingga diperlukan uji petik.

“Kita sudah mengadakan rapat internal dengan UPTD pasar Tebing dan Pendopo untuk berupaya meningkatkan PAD Empat Lawang dari sektor retrebusi pasar,” tambahnya. (Ridi)

Exit mobile version