Olahraga

Koeman: Barcelona Belum Bisa Lupakan Messi

39
rykdtuk

BILBAO I Barcelona gagal meraih kemenangan pada journada kedua La Liga Spanyol musim 2021/22. Armada El Barca ditahan imbang tuan rumah Athletic Bilbao, 1-1 di Stadion San Memes, Ahad (22/8) dini hari WIB.

Terlihat, kubu tamu berjuang mengatasi tekanan lawan. Ini bagian dari proses adaptasi Raksasa Katalan sepeninggal Lionel Messi.

Pelatih Blaugrana, Ronald Koeman mengakui hal itu. Menurutnya, saat bersama Messi, Barcelona bukan sekadar memiliki penyerang hebat.

Tapi situasi demikian dapat memecah konsentrasi para rival. Ada rasa hormat dan kehati-hatian tim lawan yang begitu besar terhadap bintang asal Argentina itu.

“Saya tidak suka, selalu membahas hal yang sama. Tapi kita bicara tentang yang terbaik di dunia. Lawan kami lebih takut, ketika ada Messi di sini,” kata Koeman dalam konferensi pers, dikutip dari marca.

Namun pada saat yang sama, ia realistis. Pihaknya tak bisa mengubah keadaan.

Messi sudah berseragam Paris Saint Germain. Koeman harus memaksimalkan semua yang ada skuatnya, menghadapi berbagai tantangan. Sang arsitek mengakui, Bilbao menghadirkan kesulitan untuk mereka. Dari sisi sepak bola, menurutnya kedua tim menunjukkan pertandingan hebat.

“Imbang adalah hasil yang adil. Kami memiliki peluang untuk menang. Athletic berada di level yang sangat tinggi. Ini arena yang sangat sulit, dan saya tidak bisa tidak senang dengan hasilnya,” ujar Koeman.

Salah satu penggawa Barca lebih mendapat sorotan. Dia adalah Eric Garcia.

Mantan bek tengah Manchester City itu diusir wasit, di penghujung pertandingan. Sebelum duel dimulai, yang bersangkutan mendapat kabar duka.

Kakeknya meninggal dunia. Koeman tetap menurunkan produk akademi La Masia itu.

“Kami mengetahuinya (kabar duka tersebut) sebelum pertandingan. Dia profesional yang hebat. Kami semua mendukungnya, dan pikiran kami bersamanya, dalam situasi pribadinya,” ujar meneer berusia 58 tahun ini. [republika.co.id]

Exit mobile version