BAKAM – Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) serta masyarakat mendapat pelatihan pembuatan pupuk organik, cair dan kompos blok oleh Pemerintah Desa Bukit Layang, Kecamatan Bakam, Kabupaten Bangka.
Kades Bukit Layang Andry menjelaskan, pelatihan selain meningkatkan sumber daya manusia sekaligus mengedukasi kelompok tani yang ada mengenai pembuatan kompos dan pupuk.
“Sengaja kita gelar agar masyarakat serta kelompok tani dapat belajar secara langsung tata cara pembuatan pupuk kompos serta pupuk,” kata Kepala Desa Bukit Layang Andry, Kamis (16/12).
Andry menjelaskan, pembuatan pupuk dan kompos blok memanfaatkan limbah yang ada. Seperti fiber sawit, kotoran sapi dan lainnya. Bahan-bahan ini kata dia sebenarnya mudah di dapat di Desa Bukit Layang.
“Dengan demikian kelompok tani dan masyarakat desa dapat meningkatkan produktifitas dengan manfaatkan limbah lahan guna kesejahteraan taraf hidup ekonomi petani,” bebernya.
Andry berharap, para petani yang sudah mendapat pelatihan dapat mengaplikasikan ilmunya. Diharapkan pula masyarakat desa khususnya para petani dapat memanfaatkan potensi yang ada di sekitarnya berupa sisa-sisa tanaman serta kotoran ternak untuk bisa dimanfaatkan sebagai kompos dan juga untuk menjaga kebersihan dan kelestarian desa. (Doni)