OKI Maju Bersama

Kabupaten OKI Wacanakan jadi Sentra Penghasil Ulat Magot

522
×

Kabupaten OKI Wacanakan jadi Sentra Penghasil Ulat Magot

Sebarkan artikel ini
Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Ogan Komering (OKI) Ilir Irawan
pemkab muba pemkab muba

Beritamusi.co.id – Kabupaten Ogan Komering Ilir mewacanakan bakal dijadikan sentra penghasil ulat magot untuk konsumsi pakan ternak ikan.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Irawan saat ditemui diruang kerjanya.

“Langkah awal Dinas Perikanan OKI terlebih dahulu mendata daerah mana saja yang memiliki potensi pengembangan ulat magot,” jelasnya.

Dia menambahkan, dari hasil penelitian kalau pakan ikan menggunakan ulat magot, mampu memenuhi nutrisi sebanyak 60 persen sedangkan pakan ikan pabrik hanya mencapai 30 persen nutrisi.

Sambungnya, data sementara wilayah yang sudah melakukan pengembangbiakan maupun produksi ulat magot diantaranya, Kecamatan Mesuji Raya desa Balian Makmur dan Kecamatan Pampangan Desa Bangsal.

“Kami optimis program pengembangan ulat magot di Kabupaten OKI akan semakin pesat, dan ditarget menjadi sentra utama di Sumsel,” terangnya.

Ditambahkannya, dengan wacana pencanangan menjadikan OKI sentra penghasil ulat magot, kita telah merancang program untuk pembinaan dan mendukung wilayah mana saja potensi untuk pengembangan ulat magot.

“Mewujudkan OKI sentra ulat magot tentunya akan berkolaborasi dengan berbagai pihak,” pungkasnya. (Romi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *