Prestasi membanggakan datang dari Eriko Purnama, pemuda kelahiran Toboali tahun 2000, yang berhasil lolos Seleksi Perwira Karir (PK) TNI Angkatan Darat tahun 2024.
Anak bungsu dari tiga bersaudara ini adalah putra pasangan Effendi Abdullah.
Perjalanan panjang dan kerja kerasnya membuahkan hasil manis, membawa Eriko menuju cita-citanya sebagai perwira TNI AD.
Eriko memiliki latar belakang yang menginspirasi. Sebagai atlet karate, ia telah mengukir prestasi gemilang dengan meraih medali perunggu dalam kategori Kumite di ajang Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) VI Bangka Barat pada tahun 2023.
Tidak hanya itu, Eriko juga aktif sebagai pengurus Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) Bangka Selatan di bidang Pembinaan Prestasi (BINPRES), sekaligus berperan sebagai asisten pelatih di perguruan karate INKAI Bangka Selatan.
Di luar dunia olahraga, Eriko sempat mengabdi sebagai tenaga honorer di Dinas Pertanian Pemkab Bangka Selatan. Sosoknya dikenal tekun, rajin, dan ceria di lingkungan kerja, dengan fisik yang kuat serta daya tahan tubuh luar biasa, sebuah modal penting dalam seleksi Perwira Karir TNI AD.
Proses seleksi yang dijalani Eriko tidaklah mudah. Ia memulai seleksi daerah di Ajendam II Sriwijaya pada 23 Oktober hingga 29 November 2024, dilanjutkan dengan seleksi pusat di Latepal, Malang, dari 2 hingga 20 Desember 2024.
Berkat tekad dan kegigihannya, Eriko berhasil lolos seleksi pusat yang diumumkan pada 20 Desember 2024 sore.
Eriko mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kepada orang tua serta rekan-rekannya yang telah mendukung perjalanannya.
“Insyaallah, pada 1 Januari 2025 nanti, saya akan memulai pendidikan di Lembah Tidar. Kepada orang tua saya, saya memohon ampun dan terima kasih atas doa yang membawa saya ke titik ini. Terima kasih juga kepada pengurus FORKI yang terus memberikan dukungan moral,” ujar Eriko penuh haru.
Keberhasilan ini bukan hanya kebanggaan pribadi bagi Eriko, tetapi juga menjadi inspirasi bagi masyarakat Bangka Selatan.
Eriko telah membuktikan bahwa kombinasi antara dedikasi, kerja keras, dan doa mampu membuka jalan menuju masa depan gemilang.
Semoga perjalanan Eriko sebagai calon perwira TNI AD terus lancar dan membawa manfaat besar bagi bangsa dan negara.