pemkab muba pemkab muba
Berita Daerah

Cegah Perilaku Menyimpang Cik Ujang Minta Pelajar Lakukan Kegiatan Ini

131
×

Cegah Perilaku Menyimpang Cik Ujang Minta Pelajar Lakukan Kegiatan Ini

Sebarkan artikel ini
Para pemuda/i saat berolahraga di GOR Serame Lahat.
pemkab muba pemkab muba

Beritamusi.co.id – Bupati Lahat, Cik Ujang SH mengatakan, dirinya sangat mendukung para pelajar yang aktif berolahraga. Baik itu olahraga kegiatan di sekolah, maupun di luar sekolah. Karena dengan berolahraga, bisa membantu tumbuh kembang pelajar. Selain itu, pelajar bisa terhindar dari perilaku menyimpang, karena padatnya aktifitas yang positif.

“Saya senang dengan pelajar aktif berolahraga. Karena saya juga suka olahraga,” kata Cik Ujang, Minggu (23/10/2022) saat menyaksikan para pemuda Lahat berolahraga di GOR Serame Lahat.

Menurut Cik Ujang, dengan aktif berolahraga, anak-anak jadinya tidak hanya belajar ilmu pengetahuan saja, tapi juga aktifitas sosial lainnya. Terlebih lagi, dengan suka berolahraga, pelajar berkesempatan mengembangkan prestasi, seperti ikut dalam sejumlah turnamen bergengsi.

“Dalam berolahraga, anak juga diajarkan bagaimana persaingan. Diajarkan bagaimana harus bersikap ketika menang, dan bagaimana membawa diri ketika kalah. Yang paling penting, disiplin bagi anak akan terbentuk,” ucapnya.

Sementara, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Lahat, Kalsum Barefi menyebut, pihaknya sangat mendukung adanya sejumlah even olahraga tingkat pelajar. Baik itu sepak bola, bola voli, basket dan lainnya. Karena even tersebut bisa jadi ajang untuk mencari bibit atlet, untuk dilagakan di Porprov 2023 mendatang.

“Even olahraga seperti ini, juga untuk mengasah kemampuan, mental atlet-atlet kita. Memang agenda seperti ini harus sering digelar,” kata Barefi. (Safitri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *