Brigjen M Jangkung Pimpin Sertijab Dandim 0431/Bangka Barat

WhatsApp Image 2022-01-13 at 14.21.08 (1)
PANGKALPINANG | Danrem 045/Garuda Jaya, Brigjen TNI M Jangkung Widyanto memimpin serah terima jabatan Dandim 0431/Bangka Barat dari Letkol Inf Agung Wahyu Perkasa kepada Letkol Inf Deri Indrawan. Kegiatan itu berlangsung di Aula Makorem 045/ Garuda Jaya, Pangkalpinang Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Kamis (13/1/2022).
Dalam waktu bersamaan Danrem juga memimpin pelaksanaan upacara tradisi penerimaan Perwira Korem 045/Garuda Jaya kepada Letnan Kolonel Inf Dery Indrawan sebagai warga baru Korem 045/Gaya dan tradisi pelepasan Perwira untuk Letnan Kolonel Inf Agung Wahyu Perkasa setelah purna tugas dari satuan jajaran Korem 045/Gaya.
M Jangkung mengatakan serah terima jabatan di lingkungan TNI merupakan hal yang biasa karena ini bagian dari tour of Area dan tour of Duty sebagai bentuk pengembangan karier Perwira.Dia mengucapkan terima kasih kepada Letkol Inf Agung Wahyu Perkasa telah menjalankan tugas dengan baik selama menjabat Dandim.
Dikatakan Danrem, Letkol Inf Agung Wahyu Perkasa selama menjalankan tugas dapat menjalin bersinergitas dengan seluruh elemen masyarakat dan instansi terkait.
Kepada pejabat Dandim 0431/Babar yang baru Letnan Kolonel Inf Deri Indrawan Danrem mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas di jajaran Korem 045/Gaya.
Harapan Brigjen TNI M Jangkung Widyanto kepada Letnan Kolonel Inf Deri Indrawan dapat meneruskan maupun melanjutkan apa yang telah dicapai dan dilakukan pejabat sebelumnya.
“Secara keseluruhan tugas dan tanggung jawab Dandim sebelumya sudah berjalan dengan baik, kiranya Dandim baru bisa meneruskan dan melanjutkannya serta meningkatkan capaian tersebut,”ujar Danrem. (Doni)
BERITA TERKAIT
Puluhan Calon Penerima Beasiswa SDM Sawit Ikuti Seleksi
Museum Batu Bara Bukit Asam Resmi Dibuka
709 WBP Narkotika Muara Beliti Terima Remisi
PLN Sambung Listrik Gratis Kepada Warga Kurang Mampu
746 Warga Binaan Lapas IIB Sekayu Dapat Remisi di HUT RI ke-77
Upacara Bendera HUT RI di Kabupaten Muba Berlangsung Khidmat
Tujuh WBP Rutan Kelas II B Baturaja Hirup Udara Bebas
Semarak HUT RI Ditengah keterbatasan
Bupati OKI Ajak Masyarakat Dukung Agenda Besar Indonesia Maju
Rayakan Hari Kemerdekaan, BRI Resmikan Menara BRILian Berkonsep Green & Smart Buildin
Dua Personil Polda Sumsel Raih Juara MTQ Tingkat Mabes Polri
Polda Sumsel Lakukan Penandatanganan Fakta Integritas Panitia dan Peserta Seleksi PAG
Komitmen Penghijaun, 1000 Mahasiswa UIN Raden Fatah Lakukan Penanaman Pohon
Kukuhkan 36 Anggota Paskibraka, Molen Sampaikan Pesan Ini
Kenakan Pakaian Adat Paksian dari Babel, Presiden Jokowi sampaikan Pidato Kenegaraan
Pj Bupati Apriyadi dan Forkopimda Dengarkan Pidato Kemerdekaan Presiden RI
Tim Fisip UIN Raden Fatah Serahkan Hasil Kajian Dasar Akademik CDP Kikim Area
Nonton Lomba HUT RI, Pedagang ES Ketiban Cuan
Sambut Hari Kemerdekaan RA Muslimat NU 1 Ikuti Lomba PBB dan Mewarnai
Kalahkan Muba, Ponpes Darussafaat OKI Masuk Semifinal
310 Pramuka Sumsel Ikuti Peringatan Hari Pramuka ke-61 di Cibubur